Wartadumai | Pasang keling kerap melanda Kota Dumai banyak rumah warga yang kebanjiran akibat dari pasang keling, luapan air dari laut ke sungai terus menuju ke rumah-rumah dan badan jalan yang ada di beberapa titik di Kota Dumai. hasil pantauan dari warta Dumai ada beberapa daerah yang dilanda pasang keling diantaranya Jalan Anggur Jalan Rambutan Jalan Jeruk pangkalan senah permasalahan pasang keling ini kerap terjadi di Kota Dumai.
Perlu adanya pembahasan khusus untuk mengatasi permasalahan yang kerap terjadi di Kota Dumai tentang pasang keling supaya setiap terjadinya pasang keling bisa menimalisir air yang masuk ke daratan dan supaya rumah warga dan badan jalan tidak ikut kebanjiran.
Pantauan langsung daerah Jalan Anggur kepada Bapak Husni beliau mengatakan di tahun ini pasang keling besar dan hampir sebagian rumah masuk di halaman pekarangan dan ada sebagian yang masuk di dalam rumah.
Walaupun demikian akibat dari pasang keling tidak luput dari anak-anak yang asyik bermain air bersama teman-temannya padahal air tersebut tidak baik untuk bermain karena bisa terjangkit penyakit kulit dan lain-lain.
Semoga permasalahan ini bisa teratasi dan bisa dicari titik penyelesaiannya agar pasang keling yang ada di Kota Dumai ini tidak terus dirasakan oleh masyarakat yang ada di sekitar bibir Sungai Dumai. [as]
Post a Comment